Wednesday, December 9, 2009

cerita cangkir

Adalah sebuah cangkir. Cangkir porselin. Cangkir porselin yang digunakan ketika datang tamu ke rumah. Ya. Cangkir porselin.



Tamu datang.

Suatu hari cangkir diisi dengan teh. Lama sekali. Lama sekali. Teh berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan teh.

Teh menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin karena teh menjadi dingin? Teh menjadi dingin karena cangkir menjadi dingin?

Cangkir masih terisi dengan teh. Lama sekali. Lama sekali. Teh berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan teh.

Kemudian teh dibuang. Teh terlalu lama berada di cangkir. Cangkir menjadi bau teh. Bau teh. Di bagian dalam cangkir terdapat bekas permukaan teh yang mengering. Di bagian dasar cangkir juga. Bekas teh. Sulit dihilangkan. Ibu menggunakan bocarbonat soda baru mau hilang. Tapi bau teh di cangkir masih tercium. Masih tercium, biar bercampur dengan sabun.



Tamu datang.

Suatu hari cangkir diisi dengan kopi. Lama. Lama. Kopi berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan kopi.

Kopi menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin karena kopi menjadi dingin? Kopi menjadi dingin karena cangkir menjadi dingin?

Cangkir masih terisi dengan kopi. Lama. Lama. Kopi berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan kopi.

Kemudian kopi dibuang. Kopi terlalu lama berada di cangkir. Cangkir menjadi bau kopi. Bau kopi. Bukan bau teh lagi. Padahal kopi tidak berada di cangkir lebih lama dari teh berada di cangkir.

Di bagian dalam cangkir terdapat bekas permukaan kopi yang mengering. Di bagian dasar cangkir juga. Bekas kopi. Sulit dihilangkan. Ibu menggunakan bocarbonat soda baru mau hilang. Tapi bau kopi di cangkir masih tercium. Masih tercium, biar bercampur dengan sabun.



Tamu datang.

Suatu hari cangkir diisi dengan air. Lama sekali. Lama sekali. Lama sekali. Air berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan air.

Air menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin. Cangkir menjadi dingin karena air menjadi dingin? Air menjadi dingin karena cangkir menjadi dingin?

Cangkir masih terisi dengan air. Lama sekali. Lama sekali. Lama sekali. Air berada di cangkir itu tanpa digubris. Tak tersentuh, cangkir diisi dengan air.

Kemudian air dibuang. Air terlalu lama berada di cangkir. Tapi cangkir tidak berbau air.

Tidak berbau kopi.

Tidak berbau teh.

Padahal air berada di cangkir lebih lama dari teh berada di cangkir. Dan lebih lama dari kopi di dalam cangkir.

Apa karena air tidak berbau? Atau bau air terlalu biasa tercium sehingga air terasa tidak berbau? Atau bau air mirip bau cangkir?

Di bagian dalam cangkir tidak terdapat bekas permukaan air. Di bagian dasar cangkir juga. Cangkirnya bersih. Ibu tidak perlu mencuci lama, karena cangkirnya bersih.

No comments: